Sabtu, 17 November 2018

Portugal Tak Mau Bermain Bertahan Bertandang Ke Italia


Portugal Tak Mau Bermain Bertahan Bertandang Ke Italia – Timnas Portugal tak perlu repot-repot mengincar kemenangan atas timnas Italia pada hari Minggu (18/11) nanti untuk bisa memastikan lolos ke fase babak final UEFA Nations League. Namun sang pelatih, Fernando Santos, saat ini mengaku tidak ingin tim asuhannya bermain negatif. (agen bola terpercaya)

Timnas Portugal hanya membutuhkan satu poin tambahan saja dari laga kontra timnas Italia ini untuk bisa memastikan satu tempat pada fase final. Saat ini, mereka juga tengah memuncaki papan klasemen grup 3 ajang League A dengan koleksi hingga enam poin dari dua kemenangan.

Di sisi lain, timnas Italia membutuhkan poin penuh demi bisa menyelamatkan asa mereka untuk bisa lolos. Jika mereka berhasil untuk bisa menang dengan keunggulan dua gol, maka skuat asuhan Roberto Mancini itu hanya perlu menunggu hasil imbang dari laga antara timnas Portugal mlawan timnas Polandia nanti.

Ogah Bermain Bertahan

Dengan fakta bahwa mereka hanya membutuhkan satu poin tambahan, maka Portugal sejatinya cukup bermain bertahan kala menghadapi Italia. Namun Fernando Santos tidak merasa strategi bertahan dengan serangan balik seksi untuk timnya.

"Laga itu (lawan Italia) merupakan tantangan berlevel tinggi, tetapi kami semua punya karakteristik untuk bermain baik dan menang," ujar Fernando Santos dalam konferensi persnya, dikutip dari Football Italia.

"Kami tidak berada di sini untuk memainkan serangan balik. Mereka sering menguasai bola dan sangat terorganisir, dan mencoba untuk menyerang lebih sering lagi," lanjutnya.

Masalah Absennya Ronaldo

Dalam laga kali ini, Cristiano Ronaldo masih belum menunjukkan batang hidungnya dalam skuat Portugal. Fernando Santos sendiri merasa bahwa absennya sang bintang mengurangi daya gedor timnya dalam mencetak gol.

"Tidak ada tim yang memiliki Cristiano Ronaldo dan berkata bahwa dia tidak membantu mereka. Dia adalah pemain terbaik di dunia," tambahnya.

"Bisakah dia kembali di bulan Maret nanti? Lihat saja nanti. Kami fokus pada masa sekarang dan ingin meraih kemenangan," tandasnya.

Pasca Piala Dunia 2018, Ronaldo memang sudah tidak pernah lagi memenuhi panggilan timnas untuk melakoni laga-laga internasional. Ia disebut ingin masih butuh waktu beradaptasi dengan tim barunya saat ini, Juventus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar