Senin, 31 Desember 2018

Liverpool Belum Mau bBicara Soal Gelar Juara


Liverpool Belum Mau bBicara Soal Gelar Juara – Pemain sayap Liverpool, Xherdan Shaqiri kabarnya enggan mengomentari peluang juara di timnya di akhir musim nanti. Xherdan Shaqiri menegaskan bahwa tim asuhannya saat ini fokus untuk bisa memenangkan setiap pertandingan ketimbang memikirkan peluang juara pada akhir musim nanti. (agen bola terpercaya)

Diunggulkan sebagai kandidat kuat juara di ajang Premier League, Liverpool pada akhirnya sukses memuncaki papan klasemen ajang Premier League di bulan Desember. Mereka juga berhasil memanfaatkan situasi di mana pemuncak klasemen sebelumnya, Manchester City mulai fokus.

Minggu ini, Liverpool berpeluang untuk memperbesar peluang juara mereka. Jika mereka menang atas Manchester City di pertandingan pekan ke 21 Premier League, maka The Reds akan unggul 10 poin dari sang juara bertahan.

Meski peluang menjadi juara semakin besar, namun Shaqiri menegaskan bahwa ia dan timnya enggan terlalu terbawa suasana dan fokus di pertandingan tersebut. "Semua hal masih bisa terjadi musim ini, namun jalan kami masih panjang," buka Shaqiri kepada Sportsmole.

Tetap Bisa Fokus

Shaqiri menegaskan bahwa timnya memang senang memiliki keunggulan besar di klasemen saat ini. Namun ia menegaskan bahwa timnya tidak akan terbuai dengan situasi.

"Saya yakin jika kami terus melakukan apa yang kami lakukan sejauh ini maka kami akan menuai banyak kesuksesan."

"Kalian [Media] selalu bertanya mengenai peluang juara kami setelah kami memenangkan pertandingan, namun bagi kami tiga poin itu adalah tiga poin yang sangat penting."

Tak Akan Mudah

Shaqiri juga menilai laga melawan Manchester City nanti tidak akan mudah karena sang juara bertahan akan berjuang sekuat tenaga untuk mengejar ketertinggalan mereka.

"Saya yakin mereka [City] akan mencoba mengalahkan kami untuk mengamankan tiga poin. Kami akan selalu mendapatkan tekanan-tekanan seperti ini."

"Ketika anda berada di puncak klasemen, semua klub lawan akan mengincar anda. Semua tim ingin mengalahkan anda. Pada akhirnya posisi kami di klasemen saat ini tidaklah penting karena kami hanya ingin memenangkan pertandingan hingga akhir musim nanti." tandasnya.

Liverpool mengunjungi Etihad Stadium dengan kepercayaan diri tinggi setelah membekuk salah satu tim kuat Premier League, Arsenal dengan skor 5-1 minggu lalu.

Emery Didenda 147 Juta Rupiah Karena Tendang Botol


Emery Didenda 147 Juta Rupiah Karena Tendang Botol - Pelatih Arsenal, Unai Emery kabarnya harus mengawali tahun 2019 dengan kabar yang kurang baik. Ia juga dijatuhi denda hingga sebesar 147 juta rupiah oleh pihak FA atas kelakuan tidak terpujinya baru-baru ini. (judi bola online)

Kelakuan yang saat ini dimaksud adalah aksi yang sudah ia lakukan di pertandingan melawan Brighton & Hove Albion pada tanggal 26 Desember kemarin. Pada laga pekan ke 19 EPL itu, Arsenal juga harus ditahan imbang oleh tim tuan rumah dengan skor akhir 1-1.

Dalam pertandingan tersebut, Unai Emery terlihat kesal dengan permainan timnya. Ia tertangkap kamera menendang botol air sebagai simbolisasi rasa frustrasinya.

Kelakuan manajer asal Spanyol itu tidak luput dari pengamatan FA. FA sendiri resmi menjatuhkan hukuman denda kepada sang manajer.

Pernyataan Resmi FA

FA melalui akun twitternya resmi menjatuhkan hukuman kepada Emery atas tindakannya menendang botol.

"Manajer Arsenal, Unai Emery didenda 8.000 pounds setelah ia mengakui bahwa ia melakukan tindakan yang tidak layak dan ia menerima hukuman standard."

"Ia dihukum atas kelakuannya pada pertandingan melawan Brighton pada tangal 26 Desember 2018."

Tergolong HUkuman Ringan

Hukuman yang diterima Emery ini tergolong ringan, karena ia seharusnya mendapatkan hukuman tambahan di luar Denda.

Kasus yang serupa pernah terjadi pada Jose Mourinho di tahun 2016. Manajer asal Portugal itu dijatuhi sanksi larangan memimpin timnya selama satu laga ditambah denda uang setlah ia menendang botol pada laga melawan West Ham United.

Namun dalam keterangan FA tersebut, Emery hanya mendapatkan hukuman denda karena ia mengakui bahwa perbuatannya itu salah dan siap menerima ganjaran dari federasi Sepakbola Inggris tersebut.

Emery sendiri dipastikan bisa memimpin Arsenal pada pertandingan melawan Fulham nanti malam. Hal tersebut dikarenakan pelanggaran yang dilakukannya tidak terlalu berat seperti yang dilakukan oleh beberapa pelatih lainnya.

Arsenal akan berusaha menjatuhkan Fulham pada laga nanti malam untuk memperbaiki poin mereka yang sempat hilang karena mengalami kekalahan pada beberapa pertandingan penting musim ini. Akan tetapi mereka harus berjuang lebih karena mereka saat ini belum berada di posisi empat besar papan klasemen  sementara musim ini.

Minggu, 30 Desember 2018

Sheringham Ungkap Tottenham Tak Akan Halangi Pochettino Pergi


Sheringham Ungkap Tottenham Tak Akan Halangi Pochettino Pergi - Kedekatan Manchester United dan Mauricio Pochettino yang terjalin karena rumor mengundang sang legenda, Teddy Sheringham, turut angkat bicara. Dalam pandangannya, Tottenham tak bisa menahan pelatihnya itu untuk menyeberang ke Old Trafford. (agen bola terpercaya)

Pochettino disebut sebagai salah satu calon terkuat pengganti Jose Mourinho yang dipecat MU belum lama ini. Pelatih asal Argentina itu diyakini akan menjabat pos pelatih setelah masa interim Ole Gunnar Solskjaer selesai pada akhir musim nanti.

Padahal sejatinya, performa Manchester United di bawah sosok asal Norwegia tersebut tidak begitu buruk. Tiga laga pertamanya, menghadapi Bournemouth, Huddersfield, dan Cardiff City, berakhir dengan kemenangan plus margin skor yang besar.

Tottenham Takkan Halangi POchettino Pergi

Sheringham adalah salah satu sosok yang cukup yakin Manchester United akan membajak Mauricio Pochettino pada musim depan. Bahkan ia percaya Tottenham takkan mampu menghalanginya untuk menyeberang ke Old Trafford.

"Ini tentang apa yang Pochettino mau. Bila MU menginginkan dia, dan dia juga ingin pergi, maka saya tidak yakin Tottenham akan menghalanginya," ujar Sheringham kepada Love Sport Radio.

"Anda tak bisa menolak peluang bergabung dengan Manchester United sebagai pemain, dan rasanya pasti sama sebagai seorang pelatih," lanjutnya.

Masalah Pemecatan Mourinho

Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Sheringham juga berbicara soal pemecatan Mourinho. Ia bisa menilai bahwa pelatih asal Portugal itu memang sudah ingin angkat kaki hanya dengan mendengar komentarnya saja kepada media.

"Saya benci seseorang harus dipecat, tapi saya melhiat Jose sudah siap untuk pergi. Dia mengucapkan banyak kesalahan dalam enam bulan terakhir," tambahnya.

"Sejak saat itu ia terus berbicara soal betapa bagusnya tim lain, meski ia telah menghabiskan 400 juta euro untuk membeli pemain. Bila anda tak bisa membuat tim lepas dari itu, maka anda akan kesulitan," tandasnya.

Selama bersama Mourinho, performa Manchester United terlihat inkonsisten. Hal itulah yang membuat mereka sempat lama berada di peringkat delapan klasemen Premier League, sebelum akhirnya berhasil merangsek naik ke posisi enam.

Pochettino dikabarkan akan segera meninggalkan Tottenham dan Memilih untuk melatih di MU. Namun isu tersebut masih belum bisa dipastikan.

Sarri Komentari Dua Pemain Saat Hadapi Crystal Palace


Sarri Komentari Dua Pemain Saat Hadapi Crystal Palace - Ada dua hal yang disoroti oleh pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, dari kemenangan atas Crystal Palace di Premier League hari Minggu (30/12) kemarin. Keduanya berkatian dengan performa pemainnya, N'Golo Kante dan Ross Barkley. (judi bola online)

Kante dan juga Barkley bermain sejak menit pertama saat The Blues melawat ke markas Crystal Palace baru-baru ini. Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kedudukan tipis 1-0 untuk kemenangan Chelsea yang bertindak sebagai tim tamu.

Satu-satunya gol kemenangan Chelsea diciptakan oleh Kante pada menit ke-55. Sedangkan nasib yang berbeda dialami Barkley, di mana ia harus ditarik ke luar lapangan dua menit sebelum bubaran untuk digantikan dengan gelandang lainnya, Matteo Kovacic.

Puji Kante Setinggi Langit

Usai pertandingan, Sarri menyempatkan dirinya untuk berbicara ke hadapan wartawan mengenai pentingnya gol Kante untuk timnya. Ia melayangkan pujian kepada pemain asal Prancis tersebut atas pergerakan yang dinilainya apik.

"Saya pikir itu adalah pergerakan yang bagus dengan waktu yang tepat. Dia [Kante[ telah berkembang dalam hal pergerakan seperti ini," ujar Sarri kepada Sky Sports.

Lebih lanjut, Sarri menjelaskan soal harapannya terhadap peran gelandang saat Chelsea melakukan serangan. Ia berharap Barkley bisa mengisi peran tersebut dan menuntutnya untuk segera berbenah.

"Saat lawan bertahan dengan intensitas yang rendah, sulit bagi striker dan winger menemukan ruang, jadi kami harus bergerak dengan gelandang. Saya pikir kami harus mengusahakan Barkley untuk pergerakan ini," lanjutnya.

Sarri Soroti Penampilan Barkley

Beberapa catatan penting soal Barkley juga telah dipegang Sarri saat ini. Ia menyoroti pergerakan sang pemain saat menguasai bola, yang dinilainya cukup riskan untuk tim. Meskipun begitu, ia tetap memuji kontribusinya di lapangan.

"Saya pikir [dia bermain] baik tapi terkadang, dia terlalu sering membawa bola. Dia kehilangan dua atau tiga bola yang berbahaya dan saya pikir lebih baik untuk memindahkan bola lebih cepat," tambahnya.

"Secara umum, dalam 85 menit penampilannya, ia bermain dengan sangat baik," tandasnya.

Meskipun menang, namun posisi Chelsea di klasemen sementara Premier League tidak mengalami perubahan yang drastis. Mereka masih menempati posisi empat dengan koleksi 43 poin, tertinggal dua angka dari Tottenham di peringkat tiga.

Sabtu, 29 Desember 2018

Guardiola Tak Menyesal City Tidak Datangkan Pelapis Fernandinho


Guardiola Tak Menyesal City Tidak Datangkan Pelapis Fernandinho - Manchester City gagal untuk mendatangkan pelapis untuk Fernandinho pada bursa tranfer musim panas. Meskipun begitu, Josep Guardiola juga tidak menyesalinya. (agen bola terpercaya)

Manchester City baru saja menelan dua kekalahan beruntun di pentas ajang Premier League. Sergio Aguero dkk tumbang dari Crystal Palace dan Leicester City sehingga mereka melorot ke posisi ketiga.

Merosotnya performa City belakangan ini bertepatan dengan absennya Fernandinho karena cedera paha. Absennya pemain asal Brasil sangat terasa karena City tidak punya pelapis di lini tengah.

City sebelumnya tertarik mendatangkan Jorginho dan Fred di musim panas. Akan tetapi, mereka berdua justru bergabung dengan rival City, Chelsea dan Manchester United.

Merasa Tidak Menyesal

Guardiola mengatakan bahwa klub sudah berusaha untuk mendatangkan gelandang baru di bursa transfer. Namun, setelah tidak ada satu pun yang datang, Guardiola sama sekali tidak menyesal.

"Kami sudah mencoba, tetapi ketika para pemain tidak mau datang, apa yang bisa Anda lakukan? Kami menunggu sampai akhir, bursa transfer ada di sana, dan itu tidak terjadi," kata Guardiola seperti dilansir Sky Sports.

"Dalam karir saya, saya tidak pernah mengeluh tentang apa yang coba dilakukan klub. Mereka melakukan yang terbaik karena mereka ingin menang juga. Mereka ingin memberi saya tim terbaik, dan mereka melakukannya. Saya tidak menyesalinya."

Statistik Dari Fernandinho

Fernandinho merupakan pemain yang sangat penting di lini tengah City. Oleh karena itu, tidak mengherankan kalau absennya sang pemain sangat dirindukan.

Gelandang asal Brasil itu sudah dimainkan dalam 23 pertandingan di semua ajang kompetisi musim ini. Dari sekian kesempatan itu, Fernandinho berhasil mencetak satu gol dan tiga assist.

Manchester City saat ini tengah berada di posisi kedua papan klasemen sementara ajang Premier League. Mereka kesulitan mengejar posisi Liverpool di puncak klasemen dengan tertaut 10 poin. Ha; tersebut membuat Manchester City harus berjuang lebih keras lagi di ajang kompetisi musim ini.

City juga harus waspada pada Tottenham tang berada di posisi ketiga, mereka bisa saja merangkak naik ke posisi dua dan membuat tim asuhan Josep Guardiola tersebut turun ke posisi dua.