Kamis, 04 Januari 2018

Langkah Meyakinkan Dari Manchester City



Langkah Meyakinkan Dari Manchester City - Laju Manchester City masih belum terbendung di ajang Premier League. The Citizens kembali menang telak dengan skor akhir 3-1 pada pekan ke-22 yang berlangsung di Etihad Stadium, hari Rabu dini hari WIB (3/1/2018). (agen bola terpercaya)

Ini merupakan sukses pertama Manchester City di tahun baru 2018, Tim asuhan Josep Guardiola tersebut, saat ini semakin kokoh di puncak papan klasemen sementara dengan perolehan 62 poin.

Selain rentetan pertandingan tidak terkalahkan, Manchester City berhasil mengukir rekor baru. Saat sukses mengalahkan Swansea City, itu merupakan kemenangan ke-15 beruntun Manchester City di ajang Premier League.

Hasil ini mematahkan rekor Arsenal yang berhasil mencatatkan 14 kemenangan beruntun di ajang Premier League. Ketika itu, Meriam London, sebutan Arsenal, mengukirnya di bulan Februari hingga Agustus 2002 silam.

Kemudian, Manchester City sudah menyegel status sebagai juara paruh musim ajang Premier League di musim 2017/2018, setelah mereka menghancurkan AFC Bournemouth dengan skor akhir 4-0. Sukses ini menjadi spesial karena mereka berhasil mencetak rekor sebagai tim tidak terkalahkan di ajang kompetisi domestik.

Kemenangan ini berarti tim asuhan Josep Guardiola sudah memenangkan 17 laga Premier League secara berturut-turut. Ia berhasil memperbaiki rekornya di Barcelona ketika memenangkan 16 laga berturut-turut di ajang La Liga.

Josep Guardiola hanya membutuhkan dua kemenangan lagi untuk menyamai rekor pribadinya sewaktu masih menangani Bayern Muenchen di ajang Bundesliga dengan perolehan 19 kali menang di bulan Oktober 2013 hingga Maret 2014 silam.

Sayangnya, rekor kemenangan berturut-turut Manchester City di ajang Premier League terhenti pada angka 18. Crystal Palace menjadi kesebelasan yang akan menghentikan laju The Citizens setelah mampu bermain dengan skor akhir 0-0 di Selhurst Park, pada akhir tahun 2017.

Dominasi Manchester City di ajang kompetisi domestik memang cukup mencengangkan. Dari 22 Laga, The Citizens masih belum menelan kekalahan mereka 20 kali menang dan dua seri. Total, dari 30 laga resmi, Manchester City menorehkan 27 kemenangan, satu kekalahan dan dua hasil imbang.

Banyak kalangan yang menilai Manchester City memiliki potensi melanjutkan tren tak terkalahkan hingga akhir musim. Namun Josep Guardiola tak terlalu yakin timnya akan bisa mengulangi rekor tak terkalahkan Arsenal pada musim 2003-2004.

Raihan lain yang kemungkinan besar akan dipecahkan Manchester City ialah jumlah kemenangan dalam semusim. Rekor ini lantas dipegang oleh Chelsea, yang menang hingga 30 kali di musim 2016-2017.

Manchester City berpeluang untuk memecahkan rekor total poin dalam satu musim. Catatan terbaik ini masih dipegang oleh Chelsea.

Pada musim 2004-2005 silam, Chelsea memiliki 95 poin untuk menjadi juara. Saat ini, Manchester City sudah punya 62 poin. City bisa diproyeksikan bakal mengoleksi 110 poin di akhir musim nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar