Minggu, 15 Juli 2018

Neymar Berikan Pesan Mengharukan Pada Mbappe Dan Rakitic


Neymar Berikan Pesan Mengharukan Pada Mbappe Dan Rakitic - Bintang Timnas Brazil, Neymar memang sangat antusias dengan digelarnya babak Final ajang Piala Dunia 2018. Ia juga mendoakan dua rekannya yang bermain di partai akbar itu, Ivan Rakitic dan juga Kylian Mbappe akan bisa mendapatkan final yang sangat spektakuler. (judi bola online)

Ivan Rakitic dan Kylian Mbappe juga akan bisa saling berhadapan di babak Final ajang Piala Dunia 2018. Ini juga merupakan babak Final pertama timnas Kroasia di sepanjang sejarah sementara bagi Prancis ini Final pertama mereka setelah Piala Dunia 2006.

Neymar sendiri bersama Brasil sudah tersingkir di babak perempat final dari Belgia. Untuk itu sang pemain memberikan pesan kepada dua sahabatnya, Ivan Rakitic dan Kylian Mbappe jelang laga akbar tersebut.

"Untuk temanku Kylian dan Ivan, kami semua tahun bahwa kalian menempuh jalan yang berat untuk mencapai tahap ini, maka nikmati dan bersenang-senanglah di sana," tulis Neymar di akun Instagramnya. 

Iri Yang Berat

Neymar juga mengakui ia sangat cemburu dengan kedua sahabatnya itu yang bisa bermain di final Piala Dunia.

"Saya sangat bangga terhadap kalian berdua dan saya sangatantusias melihat reaksi para fans di negara kalian, Prancis dan Kroasia merayakan pertandingan besar ini."

"Saya tidak akan menyangkal bahwa saya ingin berada di lapangan bersama kalian, namun sayang itu tidak terjadi kali ini. Kita lihat nanti di Qatar [Piala Dunia 2018]."

Doakan Semua Yang Terbaik

"Saya saat ini mendukung 'Anak Emas'ku dan juga partnerku di Barceloa. Saya harap kalian berdua bersenang-senang di hari Minggu nanti tanpa melupakan bahwa ini adalah kompetisi."

"Terlepas dari apapun hasil pertandingan nanti, kalian sudah menjadi seorang juara. Semoga saja kalian, bisa membawa tim kalian masing-masing untuk menjalani pertandingan yang bagus."

"Saya sangat bangga kepada kalian berdua dan seluruh dunia sepakbola harus bangga akan partai final ini. Semoga kalian beruntung!" tutupnya.
Pada laga ini akan menjadi laga balas dendam bagi Kroasia. Pasalnya di tahun 1998 silam, mereka dikalahkan Prancis di partai semi final Piala Dunia 1998 dan final tahun ini adalah panggung yang sempurna untuk balas dendam tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar