Minggu, 22 Juli 2018

MU Harus Minimalisir Kesalahan Untuk Jadi Juara


MU Harus Minimalisir Kesalahan Untuk Jadi Juara - Gelandang Manchester United, Ander Herrera menatap optimis kans timnya menjadi juara musim depan. Herrera menilai peluang setan merah menjadi juara cukup besar andai mereka bisa meminimalisir kesalahan yang mereka lakukan musim lalu. (agen bola terpercaya)

Setan Merah musim lalu harus mengakhiri musim dengan kurang memuaskan. Meski mereka berhasil menjadi runner up Liga Inggris, namun mereka gagal meraih satupun trofi musim lalu.

Menjadi runner up Liga Inggris, setan merah masih tertinggal jauh dari sang juara Manchester City. Tetangga mereka itu berhasil mengakhiri musim dengan selisih 19 poin dari setan merah musim lalu.

Herrera percaya bahwa timnya punya potensi yang besar untuk menjadi juara musim depan. "Kami minimal harus finish sebaik musim lalu di Liga namun kami juga harus mengurangi kesalahan yang kami lakukan," ujar Herrera kepada Goal International. 

Jangan Pernah Remehkan Klib Kecil

Herrera menilai musim lalu United sejatinya tampil apik saat melawan tim-tim top EPL, namun mereka kerap kehilangan poin saat menghadapi tim-tim papan bawah.

"Yang saya maksudkan kesalahan seperti pada laga tandang ke Huddersfield dan laga kandang melawan West Brom. Saya sendiri menghormati kedua tim ini, namun seharusnya kami memenangkan dua pertandingan tersebut."

"Di beberapa pertandingan di Liga, lawan kami seolah-olah mengobarkan perang melawan kami. Kami harus siap menghadapi situasi-situasi seperti itu, karena kami bermain dengan baik di mayoritas pertandingan namun kami juga membuat beberapa kesalahan yang harus kami benahi."
Herrera sendiri mengakui musim lalu timnya kurang beruntung dengan puasa trofi, karena ia merasa bahwa timnya punya peluang untuk mendapatkan trofi.

"Satu-satunya hal yang harus kami salahkan pada diri kami sendiri adalah Liga Champions, karena kami rasa kami seharusnya bisa mengalahkan Sevilla."

"Namun di kompetisi lain seperti Final FA Cup melawan Chelsea, kami sebenarnya layak untuk menang. Kami juga mendapatkan poin yang sangat tinggi di Liga yang jika situasinya normal, poin tersebut membuat kami bersaing untuk gelar juara." tandasnya.

Puasa Gelar Yang Cukup Panjang

United sendiri sudah lama tidak memenangkan trofi Liga Inggris. Terakhir kali mereka memenangkan trofi itu saat musim terakhir Sir Alex Ferguson di Old Trafford pada tahun 2013 silam. Saat ini Mourinho akan berusaha untuk membawa tim asuhannya merebut bebrapa gelar bergengsi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar